10 Cara Efektif Mengatasi Pilek Pada Bayi

Cara Efektif Mengatasi Pilek Pada Bayi

Cara Efektif Mengatasi Pilek Pada Bayi

Mengatasi Pilek Pada Bayi – Pilek termasuk salah satu penyakit yang paling sering menyerang bayi kapan pun di mana pun, bahkan saat liburan. Cuaca yang dingin dan paparan virus menjadi salah satu pemicu pilek pada buah hati Anda.  Jika hal ini terjadi pada si kecil, jangan khawatir. Agar liburan tetap menyenangkan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi pilek pada bayi.

Selain itu, pilek juga disebabkan oleh munculnya virus yang dibawa anak atau orang dewasa lain di sekitarnya yang tengah sakit. Dilansir melalui Babycenter, rata-rata anak bisa terkena pilek 6-10 kali dalam satu tahun. Risikonya menjadi lebih tinggi, sekitar 12 kali selama setahun apabila Si Kecil dititipkan di daycare.

Hidung yang berair dan mengeluarkan ingus terus-menerus merupakan gejala yang paling mudah terlihat saat bayi menderita pilek. Produksi ingus di hari-hari awal mungkin terlihat bening dan cair, tetapi berubah menjadi kuning-kehijauan dan semakin kental dalam beberapa hari. Hal ini wajar kok, Ma. Bukan berarti kondisi pilek si Kecil makin buruk.

Virus penyebab pilek berada di udara atau permukaan yang keras selama beberapa waktu singkat. Inilah yang membuatnya sangat mudah menular, dengan atau pun tanpa kontak langsung dengan orang lain yang sakit.

Bayi yang berada dalam lingkungan orang dewasa dan anak-anak lebih mudah terserang pilek. Bagitu pun paparan pelukan dari orang dewasa, kunjungan ke tempat-tempat umum, bahkan ke rumah sakit.

Jika hal ini terjadi pada si kecil, jangan khawatir. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi pilek pada bayi:

  1. Posisikan kepala bayi sedikit terangkat untuk membantunya lebih mudah bernapas
  2. Berikan minum ASI atau susu formula yang lebih banyak untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan menghindari dehidrasi
  3. Sedot ingus menggunakan tetes salin atau pipet penyedot khusus
  4. Gunakan humidifier agar kondisi udara dalam ruangan lembap dan nyaman
  5. Hindari membiarkan bayi tidur tengkurap karena akan semakin memperburuk saluran pernapasan
  6. Obat batuk dan pilek tidak dianjurkan untuk anak di bawah usia 2 tahun, tanpa pengawasan dokter
  7. Memberikan pijatan yang lembut pada hidung, alis dan sekitarnya dapat membantu melegakan hidung bayi yang tersumbat.
  8. Memberikan kehangatan pada bayi dapat memberikan kenyamanan dan membantu melegakan hidung bayi yang tersumbat.
  9. Memberikan bayi waktu tidur yang lebih bayak dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh bayi sehingga dapat mempercepat kesembuhan.
  10. memiringkan badan bayi ketika bayi tidur, dapat membantu bayi bernapas lebih baik pada saat hidungnya tersumbat.

Pesan Perawat Home Care Profesional Tersedia 24 Jam/7 Hari

PERAWAT MEDIS, PERAWAT LANSIA, dan BIDAN

Dapatkan promo bebas biaya admin dan transportasi khusus pemesanan hari ini

Exit mobile version