Penyakit Kista: Penyebab, Gejala, Pengobatan dan Pencegahan

Kista

Penyakit Kista: Penyebab, Gejala, Pengobatan dan Pencegahan (img: Epiphany Dermatology)

Penyakit kista adalah kantung seperti jaringan membran yang mengandung cairan, udara, atau zat lain. Kista dapat timbul hampir di mana saja di bagian tubuh Anda.

Ada banyak jenis kista. Sebagian besar kista bersifat jinak atau tidak bersifat kanker.

Secara umum, untuk menentukan kista memerlukan perawatan atau tidaknya semua tergantung pada sejumlah faktor, seperti jenis kista, lokasi kista, apakah kista mengalami infeksi serta jika kista menyebabkan rasa sakit atau tidak nyaman.

Ada ratusan jenis kista. Kista dapat terjadi hampir di mana saja di tubuh seperti, di wajah, kulit kepala atau punggung, di belakang lutut, lengan, selangkangan, dan di dalam organ seperti hati, ovarium, ginjal, atau otak.

Mayoritas kista adalah jinak, tetapi beberapa mungkin mengandung sel-sel ganas.

Baca juga: Apa itu Penyakit Kulit Eksim? Gejala, Penyebab dan Mengobati

Penyebab Kista

Secara umum kista dapat terjadi di mana saja pada tubuh. Mereka sering disebabkan oleh infeksi, kelenjar sebaceous yang tersumbat, atau tindikan.

Beberapa penyebab umum dari kista:

Dalam kebanyakan kasus, kista tidak menyebabkan rasa sakit kecuali pecah, terinfeksi, atau meradang.

Gejala Kista

Mayoritas kista kecil tidak memiliki gejala atau tanda. Namun, terkadang kista dapat dirasakan sebagai benjolan atau benjolan di kulit atau bahkan di jaringan di bawah kulit dan menimbulkan rasa yang menyakitkan.

Kista yang tidak berhubungan dengan kulit tetapi dengan organ internal mungkin tidak menghasilkan gejala apa pun jika kecil.

Beberapa gejala lainnya yang menonjol, yakni :

Pengobatan Kista

Sebenarnya penyakit kista dapat hilang dengan sendirinya tanpa dilakukan pengobatan.

Penderita dapat mempercepat proses penyembuhannya dengan cara mengompres kista menggunakan kompres air hangat.

Perlu diingat, jangan mencoba untuk memecahkan kista karena akan menyebabkan infeksi.

Bila kista tidak kunjung hilang, segera kunjungi dokter untuk mendapatkan penanganan dan pengobatan yang tepat.

Berikut ini beberapa cara menghilangkan kista dengan beberapa metode medis,di antara nya:

Pencegahan Kista

Penyakit kista umumnya tidak dapat dicegah, namun beberapa jenis penyakit ini bisa dihindari. Contohnya, jenis kista ovarium dapat dicegah dengan mengonsumsi pil KB.

Kemudian, jenis kalazion untuk mencegahnya dengan cara membersihkan kelopak mata menggunakan pembersih yang lembut.

Terakhir, kista pilonidal dicegah dengan cara menjaga kulit tetap bersih dan tidak duduk terlalu lama.

Pertanyaan Mengenai Penyakit Kista

Q: Penyakit kista disebabkan oleh apa?
A: Terdapat beberapa faktor penyebab kista, seperti faktor genetik, infeksi, penyumbatan, atau radang yang terjadi dalam jangka panjang.

Q: Apakah penyakit kista itu berbahaya?
A: Umumnya penyakit kista tidak menimbulkan masalah yang serius pada kesehatan. Namun, jika tidak dilakukan penanganan dan pengobatan yang tepat, maka akan menjadi berbahaya dan mengganggu organ tempat tumbuhnya kista.

Q: Di mana letak kista?
A: Penyakit kista biasanya timbul benjolan kecil berisi cairan yang bentuknya bulat di bawah kulit, dan terdapat pada wajah, tubuh atau leher.

Q: Apakah penderita kista boleh makan nanas?
A: Buah-buahan seperti nanas, durian, anggur, nangka dan lengkeng berbahaya bagi penderita penyakit kista ovarium. Selain itu, buah-buahan seperti durian, duku, nanas dan anggur mengandung alkokol yang bisa meningkatkan risiko kista ovarium berkembang menjadi kanker.

MHomecare adalah perusahaan layanan kesehatan home care satu-satu di Indonesia yang menjamin 100% seluruh tenaga kesehatan adalah perawat. Tersedia layanan home care utama seperti Perawat Lulusan S1 + STR, Perawat Pendamping Lansia serta Bidan atau Perawat Bayi. Dapatkan penawaran menarik khusus pembaca artikel ini, pesan sekarang!

Baca juga:

Pesan Perawat Home Care Profesional Tersedia 24 Jam/7 Hari

PERAWAT MEDIS, PERAWAT LANSIA, dan BIDAN

Dapatkan promo bebas biaya admin dan transportasi khusus pemesanan hari ini

Exit mobile version