Jabodetabek dilanda bencana banjir pada awal tahun 2020. Bencana banjir yang terjadi di beberapa wilayah khususnya DKI Jakarta tak hanya membuat bangunan rusak tapi juga merenggut korban jiwa dan korban luka-luka.
Sejumlah warga kini masih menetap di pengungsian untuk mengamankan diri. Dalam kondisi bencana seperti ini, kehadiran relawan sangat dibutuhkan untuk membantu meringankan beban para korban.
Berikut 5 hal yang harus anda perhatikan jika ingin menjadi relawan bencana
- Memastikan kondisi fisik dalam kedaan prima
Relawan Bencana harus memiliki kondisi fisik yang prima. Sebab, para relawan harus membantu evakuasi korban, mengangkat korban dari tempat tak terduga. Merawat korban dengan kondisi yang tak terduga.
Berbagai aktivitas ini harus ditunjang dengan kondisi fisik yang luar biasa. Kurangnya waktu istirahat di lokasi pengungsian dapat membuat relawan rentan terkena penyakit. Sehingga, kondisi tubuh yang prima adalah kuci utama relawan beraktivitas - Mempersiapkan mental
Mental para relawan juga harus dipersiapka dengan baik. sebab, menurut dr. Sepriani Timurtini Limbong dari KlikDokter, terbayang kejadian di saat bencana dan melihat gambaran mengerikan di daerah penugasan bisa membuat para relawan mengalami traumasecara psikis. - Jangan mudah panik dan tetap selalu waspada
Di lokasi bencana bisa saja terjadi bencana susulan ketika relawan sedang bertugas. Oleh sebab itu, penting bagi relawan untuk selalu waspada dan siap siaga dengan adanya ancaman bencana susulan. Selain itu, relawan juga sebaiknya tidak mudah panik agar dapat menolong orang lain dan diri sendiri saat terjadi bencana susulan - Siapkan perlengkapan pribadi untuk bertahan hidup
Bawalah obat-obatan pribadi, makanan instan, pakaian yang cukup, dan peralatan lainnya yang dapat menunjang tugas kerelawanan anda. Dengan demikian, anda dapat bertahan hidup di tengah kondisi yang serba terbatas, tanpa merepotkan orang lain di pengungsian - Membaca situasi
Membaca situasi dan jangan gegabah. Jika memang kondisinya belum memungkinkan untuk terjun langsung karena masih berbahaya, tunggu hingga kondisi cukup aman dan lokasi bencana bisa didatangi
Menjadi relawan merupakan hal yang mulia. Namun, anda tetap harus mempersiapkan beberapa hal untuk menunjang aktivitas kerelawanan anda. bila anda ingin terjun ke lokasi lakukanlah 5 hal yang harus Anda perhatikan jika ingin menjadi relawan bencana.