Salah satu jenis imunisasi wajib bagi bayi adalah DPT singkatan dari difteri, pertusis, dan tetanus. Jenis imunisasi ini berfungsi untuk mencegah serangan penyakit difteri, pertusis, dan tetanus. Setelah pemberian imunisasi, tidak jarang Si Kecil akan menjadi lebih rewel dan sering menangis.
Ibu tidak perlu merasa terlalu khawatir saat hal tersebut terjadi. Sebab, rewel dan tangisan anak adalah hal yang wajar terjadi setelah imunisasi. Hal ini merupakan respon atau cara bayi menunjukkan rasa sakit setelah disuntik.
Imunisasi DPT memang bisa menyebabkan bayi merasa sangat kesakitan karena suntikan. Selain rasa nyeri, imunisasi DPT juga akan menyebabkan munculnya luka atau pembengkakan kecil di bekas suntikan.
Alasan Bayi Rewel setelah Imunisasi DPT dan Cara Mengatasinya
Bayi yang baru mendapat suntikan imunisasi DPT bisa menjadi sangat rewel. Hal itu bisa terjadi sebagai efek samping dari suntikan.
Selain rewel, anak yang baru mendapat imunisasi DPT juga bisa mengalami luka melepuh di area kulit bekas suntikan. Terkadang, bekas luka terasa sakit dan lebam selama beberapa hari. Jika gejala tidak memburuk dan luka terlihat semakin membaik, artinya tidak ada yang perlu dikhawatirkan.
Selain itu, suntikan imunisasi ini juga bisa menyebabkan bayi mengalami peningkatan suhu tubuh alias demam. Tapi tidak perlu khawatir, demam biasanya akan membaik dan suhu tubuh menurun dalam beberapa jam.
Bayi mungkin akan semakin rewel dan bisa terus menangis jika nyeri bekas suntikan disertai dengan gejala demam. Meski begitu, ibu tidak disarankan untuk memberikan obat-obatan dalam mengatasi efek-efek tersebut.
Mengatasi anak yang rewel setelah imunisasi DPT bisa dilakukan dengan sebisa mungkin membuatnya merasa tenang. Cobalah untuk sesering mungkin memberi ASI pada bayi. Selain membuat anak merasa lebih tenang, memberi ASI juga bisa membantu menurunkan suhu tubuh, dan membuat nyeri di badan Si Kecil menjadi lebih baik.
Alih-alih memberi obat sembarangan, cobalah untuk mengompres bayi untuk membantu suhu tubuhnya lebih cepat turun. Mengatasi rewel Si Kecil setelah imunisasi DPT juga bisa dilakukan dengan menenangkan dan selalu mendekap bayi. Kurangi rasa sakitnya dengan membungkus bayi, atur posisi agar ia merasa senyaman mungkin.
Bayi yang tengah mengalami efek samping dari imunisasi juga bisa ditenangkan dengan memperdengarkan suara-suara lembut, serta dengan mengayunkan dan mencium anak.