Manfaat kangkung untuk ibu hamil ternyata banyak lho, bun. Nutrisi yang ada didalam sayuran berdaun hijau ini jangan disepelekan ya, terlebih lagi bagi ibu hamil. lantas, apakah manfaat kangkung bagi ibu hamil ?
Pada masa kehamilan tiba nutrisi ibu hamil memang sangat penting untuk diperhatikan, sebab apa yang ibu konsumsi akan serap sarinya oleh si janin maka ibu hamil dilarang untuk makan yang sembarangan. Oleh karena itu, ibu hamil membutuhkan nutrisi yang lebih lengkap untuk mendukung pertumbuhan janin dalam kandungan.
Ketika si ibu kurang nutrisi maka akan mempengaruhi pada kesehatan si janin. Kemungkinan si janin menjadi tidak sehat atau bahkan cacat. Makanna yang sehat bisa dijadikan sumber nutrisi untuk ibu hamil.
Tentunya, untuk menambah nutrisi pada ibu hamil disarankan untuk banyak mengonsumsi sayuran hijau yaitu berupa kangkung. Sebab, kangkung memiliki zat penting untuk tubuh seperti serat, vitamin C, vitamin A, Protein, Besi dan Kalsium. Selain itu, kangkung juga termasuk ke dalam sayuran dengan nutrisi yang tinggi dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan bumil.
Kandungan Gizi Pada Kangkung
Nah, moms ketahui yah sayuran hijau seperti kangkung ini banyak sekali akndungan yang terdapat di dalamnya. Meski terbilang makan kampong namun kita justru harus bangga bisa mengonsumsinya karena banyak nutrisi di dalamnya. Sayuran hijau ini memiliki kandungan gizi yang tinggi dan baik bagi tubuh.
Dalam 100gram kangkung mengandung berbagai kandungan gizi yang baik untuk tubuh diantaranya yaitu:
- Energi 29kal
- Protein 3gr
- Lemak 0,3gr
- Karbohidrat 5,4gr
- Serat 1,9gr
- Kalsium 73mg
- Fosfor 50mg
- Besi 2,5mg
- Vitamin A 6.3000 IU
- Vitamin B1 0,07mg
- Vitamin C 32mg
- Air 89,7gr
Kadar serat dalam sayuran hijau ini sangat tinggi dan juga mengandung fosfor, zat besi, hentriakontan dan sitosterol. Dengan berbagai kandungan yang dimiliki kangkung berpotensi sebagai antiracun, antiradang, penenang (sedative) serta diuretic.
Manfaat Kangkung bagi Ibu Hamil
Setelah kita membahas mengenai kandungan pada sayuran hijau tersebut sudah terlihat jelas bahwa kandungan di dalamnya sangat baik untuk kesehatan ibu hamil. karena kangkung diperkaya dengan asam folat, mengonsumsi kangkung pada trimester pertama kehamilan sangat dianjurkan. Pasalnya, sayuran ini bisa membantu mencegah cacat lahir pada janin.
Kangkung juga membantu dalam mengurangi kadar gula darah dan juga mengurangi hipertensi yang kerap terjadi selama kehamilan. Tidak hanya itu loh moms, manfaat kangkung bagi ibu hamil sebagai berikut :
1. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
sebab kangkung mengandung bahan antioksidan seperti karotenoid dan flavonoid. Semua bahan ini bisa mencegah tubuh ibu agar tidak sakit dan meningkatkan kesehatan ibu dengan baik.
2. Menjaga Kesehatan Tulang
sayuran ini mengandung kalsium yang sangat tinggi dan sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Efeknya tidak hanya pada ibu hamil namun juga untuk janin dalam kandungan. Kalsium sangat penting juga untuk menjaga agar ibu tetap sehat selama hamil.
3. Membantu Perkembangan Paru-Paru Janin
kandungan beta-karoten dalam kangkung bermanfaat untuk paru-paru bayi yang sedang berkembang.
4. Membantu Mencegah Cacat Janin
kandungan folat yang sangat tinggi dapat memabantu melindungi janin dari cacat lahir serta membantu mengurangi kemungkinan terjadinya persalinan premature dan juga menghindari keguguran.
5. Membantu Menjaga Pembuluh Darah
presentase vitamin K dalam sayuran hijau ini dapat membantu menjaga pembuluh darah yang kuat selama masa kehamilan. selama hamil maka pembuluh darah bekerja lebih berat untuk mengalirkan darah ke semua bagian tubuh dan janin. Jadi kandungan vitamin K ini penting untuk menjaga sistem pembekuan darah serta baik untuk membantu agar rahim tetap sehat.
Nah, moms jadi ituyah manfaat terkait kangkung bagi ibu hamil. anda akan mendapatkan semua manfaat tersebut jika tidak dikonsumsi secara berlebihan, konsumsilah secukupnya agar tidak memberikan efek buruk.
Baca juga:
- Sayur Yang Bagus Untuk Ibu Hamil
- 10 Makanan Ampuh Penurun Darah Tinggi
- Manfaat Bubur Kacang Hijau Untuk Ibu Hamil
Referensi:
- https://www.momjunction.com/articles/nutritional-benefits-of-kale-during-pregnancy_0087497/
- https://www.parents.com/pregnancy/my-body/nutrition/why-kale-is-so-good-for-you-during-pregnancy/