Radang sendi menimbulkan rasa sakit nyeri pada persendian seperti tangan, lutut atau kaki. Selain nyeri, radang sendi juga menyebabkan kekakuan hingga peradangan pada sendi.
Umumnya penyakit ini sering dialami oleh orang tua atau lansia, namun tidak menutup kemungkinan radang sendi terjadi di usia muda. Banyak faktor yang menyebabkan radang sendi, beberapa di antaranya karena keturunan, penyakit autoimun, cidera hingga gaya hidup atau makan tidak sehat.
Dibutuhkan perawatan dan pengobatan khusus untuk mengatasi radang sendi, selain menggunakan obat radang sendi. Penderita dapat menerapkan gaya hidup sehat seperti rajin olah raga dan mengkonsumsi makanan sehat yang tidak mengandung zat purin.
Langkah pertama untuk mengobati radang sendi adalah dengan memeriksakannya ke dokter. Dokter akan memberikan perawatan dan pengobatan yang sesuai dengan kondisi sendi. Berikut obat radang sendi yang dapat dibeli di apotik.
10 Obat Radang Sendi di Apotik
Sebelum membeli obat radang sendi di apotek sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. Beberapa jenis obat berikut ini dapat menimbulkan efek samping.
Obat Nyeri Sendi Tablet atau Pil
- Paracetamol.
- Aspirin.
- Ibuprofen.
- Naproxen sodium.
- Celecoxib.
- Diklofenak.
Obat Nyeri Sendi Salep atau Krim
- Natrium diklofenak.
- Capsaicin.
- Salicylate.
- Lidocaine.
Pengobatan Radang Sendi Lainnya
Jika mengkonsumsi obat radang sendi tidak meringankan rasa nyeri atau gejala lainnya, beberapa langkah di bawah ini perlu dipertimbangkan untuk dilakukan.
1. Terapi
Dibutuhkan pendamping atau perawat fisioterapi untuk membantu melakukan terapi radang sendi. Umumnya terapi akan menggunakan peralatan khusus untuk memperbaiki dan meningkatkan fungsi tulang, otot dan sendi.
2. Olahraga Khusus
Beberapa jenis olahraga seperti yoga, spa hidroterapi, dan tai chi dapat dilakukan guna mengembalikan kekuatan serta fungsi sendi dan otot. Konsultasikan dengan dokter atau fisioterapi untuk memilih olahraga yang tepat sesuai dengan kondisi.
3. Operasi
Tindakan operasi dilakukan apa bila radang sendi tidak dapat diatasi menggunakan obat-obatan atau terapi pendampingan. Terdapat tiga jenis operasi radang sendi yaitu arthroplasty, arthodesis, dan osteotomy.
Mencegah Radang Sendi
Radang sendi dapat menyerang siapa saja bahkan anak-anak atau orang dewasa pun dapat mengalami penyakit satu ini. Cara mudah untuk menurunkan risiko radang sendi adalah dengan:
1. Rajin Olahraga
Mulailah melakukan olahraga secara rutin untuk meningkatkan kekebalan tubuh, memperkuat tulang, otot dan persendian. Jika berisiko menderita radang sendi maka pilihlah olahraga yang tidak banyak memberikan beban terhadap sendi seperti bersepeda, senam atau berenang. Lakukan olahraga secara rutin minimal 30 menit sehari.
2. Menjaga Berat Badan
Olahraga saja tidak cukup bagi orang yang berisiko menderita radang sendi. Salah satu penyebab radang sendi adalah obesitas atau kelebihan berat badan. Oleh karena itu, penting sekali untuk mendapatkan berat badan ideal. Inilah Cara Menghitung Berat Badan Ideal.
Baca juga:
- 5 Obat Radang Sendi Alami Yang Terbukti Paling Ampuh
- 7 Pantangan Makanan untuk Penderita Radang Sendi
- Gejala Radang Sendi Pada Lansia Yang Harus Diwaspadai