Orang tua Anda sedang sakit, sedangkan Anda mempunyai kesibukan? Itu artinya Anda membutuhkan perawat manula atau senior homecare untuk merawat dan menjaga orang tua Anda. MHomecare sebagai penyalur perawat lansia siap untuk menyediakan layanan caregiver kepada Anda yang membutuhkan.
Orang tua yang telah memasuki lanjut usia pada umur minimal 60 tahun, kekebalan imun tubuh mulai menurun dan mudah terkena virus, sehingga harus selalu menjaga pola hidup sehat dan mengontrol pola makan.
Begitulah gambaran kesehatan manusia saat telah memasuki usia lanjut.
Pengertian Perawat Manula
Mengurus dan merawat orang tua sudah menjadi kewajiban seorang anak walaupun kita telah mempunyai keluarga sendiri. Mau tidak mau, kita harus turun tangan untuk orang tua saat terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Mungkin saja orang tua harus masuk rumah sakit untuk menjalaninya. Saat di rumah sakit tentu saja kita akan banyak dibantu oleh suster atau perawat. Ini akan membuat kita tetap bisa meluangkan waktu untuk bekerja seperti biasanya.
Namun akan berbeda cerita jika orang tua harus menjalani pengobatan atau pemulihan di rumah sendiri. Hampir setiap saat kita harus selalu memperhatikan orang tua guna memastikan ia tetap baik-baik saja hingga berangsur membaik.
Disinilah perawat homecare manula berperan, perawat manula akan mendampingi dan menjamin kesehatan orangtua Anda di rumah, sehingga Anda dapat melakukan aktivitas lain tanpa khawatir dengan orangtua di rumah.
Kapan Anda Butuh Perawat Manula?
Umumnya di Indonesia, orangtua tinggal di rumah bersama anak atau keluarganya. Ada yang memilih menitipkan orangtuanya pada panti jompo dengan alasan tidak sempat merawat orangtua dirumah karena harus bekerja atau memiliki kesibukan lain.
Namun ada juga yang sudah berkeluarga dan sibuk bekerja tapi masih ingin tetap tinggal dan merawat dan mendampingi orangtua mereka yang sudah lanjut usia.
Sayangnya, kemauan dan kenyataan terkadang tidak sejalan, Kesibukan mengurus keluarga dan bekerja terkadang membuat seseorang kewalahan untuk merawat orangtua di rumah. Apalagi yang sudah lanjut usia dan mengalami penyakit tertentu.
Jalan keluarnya agar Anda tetap bisa berinteraksi dan mengawasi orangtua Anda di rumah adalah dengan menggunakan jasa homecare perawat manula.
Orangtua nyaman dirawat dirumah. Tetap bisa berinteraksi dengan anggota keluarga, tidak merasa dikucilkan atau disihkan.
Tugas Perawat Manula
1. Membantu Manula Tetap Aktif
Perawat manula diwajibkan untuk berusaha maksimal agar pasiern manula dapat mempertahankan kebebasan dengan beraktivitas secara mandiri.
2. Memaksimalkan Kesehatan Manula
Perawat manula harus dapat membantu meningkatkan kesehatan pasien dan mengedukasi anggota keluarga terkait cara-cara merawat dan langkah medis dalam keaadaan darurat.
3. Membantu Kebersihan Personal Manula
Perawat manula juga memiliki tanggung jawab pada kebersihan personal pasien saat mendampingi aktivitas sehari-hari, seperti memandikan, keramas, dll.
4. Mengontrol Asupan Obat Dan Makanan
Perawat manula harus memastikan pasien mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang dan menyiapkan obat yang harus dikonsumsi tiap harinya.
5. Memberikan Motivasi Dan Perhatian
Perawat manula harus secara rutin memberi perhatian penuh dan semangat untuk kesembuhan pasien.
Jasa Perawat Manula MHomecare
Jika Anda dan anggota keluarga Anda mempunyai kesibukan yang padat, tentu akan sangat kesulitan dalam mengatur waktu antara merawat orang tua dan pekerjaan. Maka dari itu mau tidak mau, harus menggunakan jasa perawat manula.
Sangat banyak penyalur perawat lansia di Indonesia, kita bisa menentukan dan menyeleksi perawat manula sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Oleh karena itu, MHomecare adalah jawaban yang tepat ketika Anda sedang mencari tenaga perawat manula berpengelaman dan profesional.
Mhomecare penyalur perawat lansia yang memiliki tenaga kesehatan terbaik mininmal lulusan D3 / S1 Keperawatan, melalui seleksi ketat, mulai dari tes psikologi, interview hingga validasi kelengkapan berkas dan lisensi. MHomecare juga menyediakan training untuk mengembangkan softskill serta hardskill dari tenaga kesehatan untuk semakin memantapkan ilmu dan jiwa pelayanannya.
Layanan senior homecare terdiri dari pendampingan pasien tidak terpasang alat di rumah, pendampingan pasien tidak terpasang alat di rumah sakit, pendampingan lansia, pendampingan pasie ke luar daerah dan pendampingan pasien ke luar negeri.
Baca juga:
- Jasa Perawat Lansia Berlisensi, Berpengalaman dan Terdekat di Kotamu
- Jasa Perawat Lansia 24 Jam, Siap Rawat Orang Tua di Rumah
- 3 Jasa Perawat Home Care Terbaik di Jakarta
Referensi:
- https://www.24hrcares.com/the-duties-and-responsibilities-of-a-caregiver/